Wednesday, October 1, 2014

Saingi Facebook dan Sony, Microsoft tengah Kembangkan ...


Posted: 01 Oktober 2014 15:01:07 by Handayani BeritaNet.com | Dilihat 130 kali



Tak mau kalah dengan Facebook dan Sony, kini Microsoft pun dikabarkan tengah mengembangkan teknologi virtual reality miliknya sendiri untuk menyaingi Oculus Rift serta Morpheus yang masing-masing milik Facebook dan Sony.


Kepala Divisi Xbox Microsoft, Phil Spencer mengungkapkan bahwa Kinect, voice serta virtual reality merupakan kunci penting untuk bisa mengeksplorasi teknologi game masa depan. Oleh sebab itu pihak Microsoft pun berupaya untuk menghadirkan teknologi serupa pada produk-produk mereka ke depannya. Spencer pun tak segan untuk memuji hasil kerja Oculus yang kini dipunyai Facebook dan Sony yang telah mengembangkan teknologi virtual reality jauh sebelum mereka.


Pengembangan teknologi virtual yang kini tengah direncanakan oleh pihak Microsoft masih memasuki tahap awal. Spencer pun mengatakan bahwa saat ini belum ada informasi yang bisa dibeberkan kepada publik terkait teknologi tersebut.




Source:


http://ift.tt/1ti1fWF






The Late News from http://ift.tt/1j1u6hM